Calon Bunda Harus Tahu! Berikut Gejala Preeklampsia Pada Ibu Hamil

 

Penyakit ini jarang terjadi pada ibu hamil, namun faktor usia ibu hamil yang berusia lebih dari 40 tahun atau kurang dari 20 tahun rentan terserang penyakit ini. Preeklampsia merupakan kondisi meningkatnya tekanan darah serta adanya protein dalam urine. Kenali beberapa gejalanya sebagai berikut.

Gejala Yang Dirasakan Bunda

  1. Tekanan Darah Tinggi

Kondisi ini bisa terjadi jika bunda terlalu memikirkan hal yang berat sehingga membebani pikiran. Tekanan darah yang tinggi dapat menyebabkan sakit kepala berat yang terus-menerus hingga gangguan penglihatan seperti pandangan kabur dan sensitif terhadap cahaya.

  1. Proteinuria

Bila bunda mengalami preeklampsia, akan ditemukan protein pada urin. Frekuensi buang air kecil juga lebih jarang dan volume cairan urin menurun. Hal ini disertai dengan perut yang terasa mual hingga muntah. Jika keadaannya semakin buruk, sesak napas bisa saja terjadi.

  1. Nyeri dan Bengkak

Bengkak pada saat masa kehamilan memang sudah sangat lumrah, apalagi menginjak trimester ketiga. Namun bengkak sebagai gejala preeklampsia pada ibu hamil lebih serius seperti pada tungkai, tangan, wajah dan bagian tubuh lain. Selain itu, berat badan juga naik secara tiba-tiba.

Itulah beberapa hal yang perlu bunda ketahui untuk menjaga janin bunda dengan aman. Preeklampsia biasa terjadi pada usia kehamilan lebih dari 20 minggu. Jika bunda merasakan gejalanya, segera periksakan kehamilan bunda ke dokter atau bidan untuk mendapatkan penanganan yang tepat.